Berita

Menu

Like Please

Jumat, 12 April 2013

Tentang Sumatera Selatan Indonesia (Bagian 1)

Selamat siang, teman-teman. Kali ini saya ingin menulis tentang Sumatera Selatan Indonesia. Walaupun sebenarnya saya bukan orang Palembang asli, saya hanyalah orang datangan (perantauan) yang terlanjur mencintai tanah dan budaya Palembang. Kita lihat dari petanya dulu, silahkan ....



Sumatera Selatan 


 Merupakan salah satu  provinsi yang terletak di bagian selatan pulau Sumatera. Ibukota provinsi Sumatera Selatan adalah Palembang. Secara geografis provinsi Sumatera Selatan berbatasan dengan provinsi Jambi di utara, provinsi Kepulauan Bangka-Belitung di timur, provinsi Lampung di selatan dan Provinsi Bengkulu di barat. Provinsi ini kaya akan sumber daya alam, seperti gas alam, minyak bumi dan batu bara. Selain itu ibu kota provinsi Sumatera Selatan, Palembang, telah terkenal sejak dahulu karena menjadi pusat kerajaan Sriwijaya. Dan di Sumatera Selatan terkenal dengan makanan khas yaitu pempek, tekwan, model, pindang patin, sambal jekjok, tempoyak dll. Selain itu, provinsi ini banyak memiliki tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi seperti Sungai Musi, Jembatan Ampera, Pulau Kemaro, Danau Ranau, Kota Pagaralam dan lain-lain. Dan Palembang menjadi tuan rumah Sea Games tahun 2011.







Pakaian Adat


Sepasang Pakaian Adat yang terbuat dari Kain Songket.


  Songket berasal dari kata “tusuk” dan “cukit” Lalu disebutlah “sukit” kemudian berubah menjadi “sungki”, dan akhirnya menjadi  “songket”. Kain tenun dari daerah Sumatera Selatan ini sudah ada sejak zaman Kerajaan Sriwijaya. Teknologi pembuatannya berasal dari negara China, Arab dan India. Adanya perdagangan antara bangsa – bangsa tersebut dengan Kerajaan Sriwijaya menyebabkan terjadinya akulturasi. Dan salah satu unsur kebudayaan dari bangsa – bangsa asing yang dipelajari oleh masyarakat Sumatera Selatan adalah teknologi pembuatan kain tenun yang hingga kini masih dilakukan oleh sebagian masyarakat Sumatera Selatan. Kain songket merupakan jenis kain yang dinilai tinggi dan sangat dihargai oleh masyarakat Sumatera Selatan karena kain ini di pakai pada acara – acara tertentu saja. 

Yang digunakan untuk menenun terbuat dari kayu dan bambu, alat tenun itu oleh masyarakat Sumatera Selatan disebut “dayan”. Seperangkat alat yang berukuran 2 X 1,5 meter ini terdiri atas gulungan yaitu alat yang digunakan untuk menggulung benang dasar tenunan, penyincing yaitu alat yang digunakan untuk merentang dan memperoleh benang tenunan, beliro yaitu alat yang digunakan untuk membuat motif songket, Gun yaitu alat untuk mengangkat benang, cahcah yaitu alat yang digunakan untuk memasukkan benang lain ke benang dasar. Sedangkan peralatan tambahan yang digunakan untuk mengatur posisi benang ketika sedang ditenun adalah belero ragam, peleting, teropong palet dan gala.






Rumah Adat_Rumah Limas








Makanan khas _Pempek
















 Stadion Gelora Sriwijaya



Tarian Tradisiona_Tari Gendingb Sriwijaya
















Air Terjun Bidadari
















Air Terjun Badegung
















Sungai Musi_Jembatan Ampera











Demikian postingan saya Tentang Sumatera Selatan Indonesia (Bagian 1) ini, semoga bermanfaat, Mari kenalkan Adat Budaya Bangsa Indonesia pada anak-anak didik kita sedini mungkin agar mereka menjadi anak-anak yang lebih mencintai budayanya sendiri. Salam untuk seluruh guru-guru se_Kecamatan Lempuing Jaya, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan. Semangat !!!. Terimakasih .....

 
Sumber: Dari beberapa artikel di internet

Tidak ada komentar:

Posting Komentar